Lawan Persiba, Arema Kantongi Satu Poin

Persiba mendapatkan peluang pertama pada menit ke-10 lewat Sultan Samma.

Persiba Balikpapan harus puas berbagi poin saat menjamu tamunya Arema Indonesia dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Persiba, Rabu, 23 Maret 2011. Kedua tim bermain dengan skor akhir, 0-0.

Pada 45 menit pertama, kedua tim saling bergantian menekan ke jantung pertahanan. Tuan rumah mendapatkan peluang pertama pada menit ke-10 lewat Sultan Samma. Sayang, Sultan yang lepas dari kawalan pemain Arema gagal memanfaatkan peluang setelah tendangannya lemah dan mampu ditepis oleh kiper Kurnia Meiga.

Tiga menit kemudian, giliran Arema yang mendapatkan peluang melalui Zulkifli Syukur. Pemain Timnas Indonesia pada Piala AFF 2010 itu merangsek ke pertahanan Persiba dengan kemampuan individunya. Namun, sontekan Zulkifli juga mampu ditepis oleh kiper Galih Sudaryono.

Arema kembali mendapatkan peluang pada menit ke-20. Kali ini lewat pemain asal Singapura, Muhammad Ridhuan. Peluang emas Ridhuan setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang Persiba gagal berbuah gol setelah tendangan kerasnya mampu dibaca dengan baik oleh Galih. Hingga turun minum, skor bertahan 0-0.

Memasuki babak kedua, kedua tim justru bermain hati-hati untuk menjaga pertahanan masing-masing. Keduanya hanya sesekali melakukan tekanan ke jantung pertahanan.

Arema baru mempunyai peluang di paruh kedua pada menit ke-61 lewat aksi individu Ridhuan. Tendangan Ridhuan lagi-lagi lemah dan mampu ditangkap kiper Galih.

Sementara itu, Persiba juga mempunyai peluang apik di paruh kedua. Peluang itu diperoleh Aldo Bareto yang mendapatkan umpan di dalam kotak penalti. Sayang, umpan itu tidak bisa diselesaikan dengan matang. Hingga laga usai, skor kacamata tetap tidak berubah. (art)

Susunan pemain


Persiba Balikpapan: Galih Sudaryono, Muhammadan, Mijo Dadic, Rusdiansyah, Trias Budi, Asri Akbar,  Jason De Jong (Jefri Dwihadi 28'),  Dwi Joko, Sultan Samma, Aldo Bareto,  Khairul Amri (Eki Nurhakim 63').

Arema Indonesia: Kurnia Meiga, Beny Wahyudi, Waluyo, Leonard Tupamahu, Zulkifli Syukur, Roman Chmelo, Ahmad Bustomi, Esteban Guillen, Muhammad Ridhuan, TA Musafri, Yongki Aribowo.

0 komentar:

Posting Komentar